Berita  

Sembilan Penerima Manfaat PKH di Kabupaten Pangandaran Dapat Bantuan RST

Berita Pangandaran (Isikata) – Sembilan Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan (KPMPKH) di Kabupaten Pangandaran mendapatkan bantuan Rumah Sejahtera Terpadu (RST).

Koordinator PKH Kabupaten Pangandaran Bunyamin mengatakan, Alhamdulilah di bulan Desember ini sebanyak 9 Keluarga Penerima Manfaat PKH menerima bantuan berupa RST dari Kementerian Sosial.

“Saya ucapkan terimakasih kepada Kemenaos, kabupaten Pangandaran alhamdullillah di bulan desember ini menadapatkan bantuan RST sebanyak 9 keluarga, “katanya 18/12/2025.

Saya sebagai koordinator PKH kabupaten Pangandaran juga mengucapkan terimakasih kepada Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPPKS) Bandung , Dinas Sosial PMD dan seluruh jajaran Pemerintah daerah Kabupaten Pangandaran yang telah membantu kelancaran program ini.

“Semoga untuk Tahun 2026 nanti Kemensos bisa memberikan lagi kuota RST untuk Kabupaten Pangandaran, karena program RST yang di gagas oleh kemensos ini sangat membantu sekali bagi masayrakat, ” paparnya.

Baca juga  Petani Desa Maruyung Sari Ingin Jebol Jalan Antisipasi Banjir, Bupati Pangandaran Turun Tangan

Adapun besaran bantun untuk RST ini sebesar Rp. 20 juta per KPM. Pada tahap 12 kabupaten Pangandaran mendapatkan 5 bantuan RST untuk KPM yang tersebar di kecamatan sidamulih , Dan tahap 13 alhamdullillah mendapatkan 4 bantuan RST yang berada di Kecamatan Padaherang 1 KPM, Kecamatan Kalipucang 1 KPM, Kecamatan Sidamulih 1 KPM dan 1 Kecamatan Cimerak 1 KPM.